Mengenal Orbit, Ojek Online Rangkasbitung

Jika mendengar aplikasi penyedia jasa transportasi pastilah kita kenal dan tak asing lagi dengan gojek, grab dan lain-lain.

Namun saat ini telah hadir aplikasi penyedia jasa transportasi lokal yaitu Orbit. Orbit merupakan akronim dari ojek online rangkasbitung. Orbit adalah aplikasi penyedia jasa transportasi yang dirintis oleh putra-putra daerah khususnya putra kabupaten lebak.

TB ilyasa selaku sekretaris orbit menjelaskan bahwa orbit didirikan pada 16 Agustus 2020, aplikasi ini tercipta digagas oleh driver ojek online Rangkasbitung yaitu Teguh, Oji, ayung, TB ilyasa, septian dan lain-lain.

“Alhamdulilah Orbit sudah didirikan dan bagi para costumers aplikasinya sudah bisa diakses melalui smartphone,” ujarnya, seperti dilansir dari bantenshare.com.

Baca Juga :  Masyarakat Pulau Sumbawa Bakal Bisa Menikmati Layanan ‘do-car JAMAN NOW‘

Lanjut TB menjelaskan kendati terbilang baru berdiri Orbit sudah mendapat sambutan yang sangat baik dari masyarakat, hal tersebut terlihat tatkala banyak costumer yang mendownload aplikasi orbit. Tercatat saat ini orbit memiliki anggota berjumlah 50 orang dan diperkirakan akan bertambah lagi.

Sekalipun berada di jalur persaingan yang ketat, tak pelak orbit melaju dengan pesatnya. Aplikasi yang ditawarkan orbit terbilang sangat bagus, selain cara mendownloadnya mudah orbit menawarkan berbagai benefit yang memuaskan untuk konsumen seperti tarif yang sangat terjangkau murah, baik untuk pengguna ride maupun dalam pesanan jasa pengantaran makanan. Pemesanan sangat mudah diakses dilengkapi juga dengan menu promo tertentu yang diberikan kepada konsumen. Mudah,murah, dan praktis itulah yang ditawarkan orbit dalam pelayanan.

Baca Juga :  Bantu Warga, BUMDes Karya Muda Kembangkan Toko dan Ojek Online

Orbit didirikan dengan beberapa tujuan, diantaranya ialah sebagai mata pencaharian mitra driver, memenuhi kebutuhan masyarakat dalam bidang transportasi, membantu usaha mikro dalam segi jasa pengirimanan produk, membantu program pemerintah daerah kabupaten lebak khususnya dalam mengurangi angka pengangguran, membantu meningkatkan perekonomian dan pariwisata di kabupaten lebak.

Sampai saat ini orbit masih terus meluaskan fungsi dan perannya, yaitu merekrut anggota mitra driver yang ingin bergabung. Bagi ojek yang ingin bergabung dengan orbit, bisa daftar via online melalui web ataupun datang ke sekretariatan yang beralamat di jalan stasiun bedeng dekat kodim kabupaten lebak.

“Saat ini kita sudah berjalan, insya allah kedepan kita akan terus meningkatkan pelayanan dan meluaskan jaringan, yaitu tak hanya di lebak namun akan diperluas di kota-kota lainnya dibanten seperti pandeglang,serang,cilegon dan tangerang,” pungkas TB ilyasa.

Baca Juga :  Salut! Tepis Hinaan Prabowo ke Driver, Go-Jek Bagikan Cerita Positif Mitranya

(TOW)

Loading...