Tips Paling Mudah untuk Haji, Umrah dan Punya Rumah, Bermitralah dengan Go-Jek!

Perusahaan transportasi berbasis aplikasi  Go-Jek Indonesia menjalin kerja sama dengan tiga bank nasional, BTN, Permata Bank Syariah, dan BNI Syariah untuk meningkatkan inklusi keuangan mitranya yang bergerak dalam sektor informal.

“Pekerja sektor informal seperti mitra-mitra kami sering dianggap tidak bankable sehingga kesulitan mengakses produk perbankan,” ucap CEO Go-Jek Indonesia Nadiem Makariem.

Melalui kerja sama dengan perbankan menurut Nadiem, kini mitranya dapat mengakses kredit pemilikan rumah, tabungan haji, dan tabungan umrah. Pada tahap awal, program ini baru menyentuh mitra di Jabodetabek.

Baca Juga: Menjadi Driver Ojek Online, Seorang Ibu Rumah Tangga Bisa Hidupin Tiga Anak-nya

Dalam kerja sama itu disebutkan bahwa mitra pengemudi Go-Jek dapat memiliki rumah dengan uang muka yang ringan yaitu 1 persen, serta suku bunga tetap 5 persen. “Cicilannya Rp 42 ribu per hari,” kata Direktur Bank BTN Handayani.

Handaya menambahkan untuk renovasi dan membangun di tanah sendiri,  mitra pengemudi dapat mengambil KPR mikro. “Bunga 0,7 persen per bulan selama 10 tahun maksimal Rp 75 juta.”

Handayani berujar rumah yang ditawarkan adalah tipe 26 hingga 31 dengan luas tanah 60 hingga 70 meter persegi. “Tersebar di Bekasi, Tangerang, Ciputat, Depok, Bogor, hingga Cikarang,” kata dia.

Baca Juga: Dahsyat! Jonan Apresiasi Keberadaan Ojek Online

Sementara, untuk mitra yang ingin menunaikan ibadah haji, harus menyisihkan Rp 15 ribu hingga Rp 25 ribu per hari. Durasi cicilan adalah hingga tabungan mitra mencukupi untuk melunasi biaya berhaji.

Sedangkan untuk umrah, duit yang perlu disisihkan adalah Rp 25 ribu atau Rp 35 ribu per hari. Sistem pembayaran cicilan adalah dengan potongan rutin ke saldo penghasilan pengemudi setiap harinya.

(Tempo/tow)

Loading...