Pertamina Ajak Komunitas Ojol di Madiun Ngobrol Bareng

Pengenalan produk pelumas Enduro Racing 0,8 oleh tim Pertamina. (Foto: Aditya Candra/TIMES Indonesia)

PT Pertamina Lubricants (PTPL) menggelar acara bertajuk Ngobras atau ngopi, ngobrol, bareng komunitas ojek online (ojol) Grab dan Gojek yang berlangsung di Iclub, Kota Madiun, Jawa Timur, Minggu (22/11/2020). Kegiatan ini dilakukan sebagai bentuk kedekatan dan kepedulian terhadap konsumen utamanya komunitas ojol.

Pentingnya menjaga performa kendaraan dengan menggunakan produk dari PT Pertamina Lubricants (PTPL), khususnya pelumas motor Enduro 4T Racing SAE 10W – 40 kemasan baru 3 layer 0,8 liter. Apalagi sehari-hari yang bekerja menggunakan kendaraan.

“Kali ini kita memperkenalkan produk dari PTPL kepada Komunitas ojek online. Mereka bekerja sehari hari dengan menggunakan kendaraan, maka dari itu kami kenalkan produk kami untuk menjaga mesin kendaraan tetap awet dan memiliki performa yang maksimal,” ujar Sales Region Manager V PT Pertamina Lubricants, Syafa’at Jajuli seperti dilansir dari TIMES Indonesia.

Baca Juga :  2020, Tesla Luncurkan Taksi Online Berbasis Robot Pertama

Kemudian kegiatan dilanjutkan dengan penjelasan product knowledge pelumas, PLHS dan Drlube oleh Yudha Rosyadi Sr. SE. Retail Kediri Madiun agar komunitas ojol bisa paham dan mengetahui program yang saat ini sedang berjalan.

Selain memperkenalkan produk dari PTPL, juga dilakukan pengenalan aplikasi My Pertamina yang dipaparkan oleh SBM PT Pertamina Fuel Madiun, Revi Reviandi.

“Ada banyak keuntungan menggunakan aplikasi My Pertamina, apalagi saat ini sedang ada promo pengisian BBM jenis Pertamax akan mendapatkan diskon Rp 250 perliternya,” jelasnya.

Peserta maupun 30 orang komunitas ojol yang hadir pada kegiatan tersebut tampak antusias. Terlebih banyak doorprize menarik diberikan kepada para peserta.

Rangkaian acara Ngobras di Madiun ditutup secara simbolis dengan penuangan pelumas Enduro Racing 0,8 liter ke motor Pertamina Delivery Service (PDS) di SPBU 54.631.08 dan motor ojol oleh Executive GM MOR V C.D Sasongko dan didampingi oleh SRM V Fuel Terminal Manager Madiun.

Baca Juga :  Ngawur! Dishub Kota Padang Sebut Tak Ada Satupun Daerah Setuju Kehadiran Ojek Online

(TOW)

Loading...