Paling Disukai, Saham GOTO Digenggam Ratusan Ribu Investor Ritel hingga Institusional

GoTo Foto: Shutterstock

Saham emiten teknologi PT GoTo Gojek Tokopedia Tbk. (GOTO) menjadi saham dengan pemilik terbanyak kedua setelah PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk. (BBRI) saat ini. Hingga 31 Maret 2023, GOTO digenggam oleh 308.093 investor ritel Indonesia.

GOTO mencatat sebanyak 308.093 investor ritel ini menggenggam sebanyak 111,25 miliar saham GOTO, atau setara 9,39 persen kepemilikan. Jumlah kepemilikan ini hanya kalah dari pemegang saham lainnya dengan kepemilikan kurang dari 5 persen yakni 575,67 miliar kepemilikan, atau 48,6 persen.

Selain diminati oleh investor ritel dalam negeri, saham GOTO juga diminati oleh investor ritel asing dengan total pemegang saham sebanyak 1.056, dengan jumlah kepemilikan 5,44 miliar saham atau setara 0,46 persen kepemilikan.

Kepemilikan terbesar selanjutnya saham GOTO adalah oleh Alibaba melalui Taobao China Holding Limited, dengan jumlah saham 104,7 miliar, atau setara 8,84 persen kepemilikan.

Kemudian Softbank melalui SVF GT Subco (Singapore) Pte. Ltd. dengan kepemilikan 92,29 miliar saham, atau setara 7,79 persen kepemilikan. GOTO juga mencatat kepemilikan dari 226 usaha seperti perusahaan investasi, perusahaan sekuritas, perusahaan tertutup dan terbuka, firma, dan kerja sama terbatas yang berinvestasi pada saham GOTO. Sebanyak 226 badan usaha ini memiliki 84,3 miliar saham GOTO, atau setara 7,11 persen kepemilikan.

Pemilik saham GOTO terbanyak selanjutnya ialah Pemerintah Singapura, sebanyak 65,77 miliar saham atau setara 5,55 persen kepemilikan.

Beberapa badan lain yang memiliki saham GOTO ialah 13 badan berbentuk foundation, 54 badan dana pensiun, 104 asuransi, 1 bank, dan 173 reksa dana. Adapun jumlah kepemilikan investor ritel di saham GOTO ini hanya kalah dari BBRI yang dimiliki oleh 334.173 investor ritel, atau setara 2,95 miliar saham atau 1,95 persen kepemilikan.

Hingga pukul 09.30 WIB, saham GOTO terpantau bergerak menguat 1 poin atau 0,96 persen ke level Rp105 per saham. Saham GOTO ditransaksikan pada rentang Rp103-Rp107, dengan volume 1,13 miliar saham, dan dengan nilai Rp118,5 miliar. Sejak awal tahun, saham GOTO tercatat telah menguat 15,38 persen. GOTO memiliki kapitalisasi pasar Rp124,36 triliun.

(tow) Artikel ini telah tayang di Bisnis.com

Loading...