Ojek Online di Palembang Kebanjiran Orderan Saat Pembukaan Asian Games

Pembukaan Asian Games 2018 telah dihelat di Jakarta dan Palembang, Sabtu (18/08/18). Meski pembukaan di Palembang digelar tertutup dan tak semeriah opening ceremony di Jakarta, namun Asian Games 2018 tetap menjadi lading rezeki untuk para ojek online.

Transportasi ojek online menjadi salah satu andalan demi menunjang mobilitas di Palembang selain ada alternatif lain seperti Light Rail Transit (LRT). Penghasilan para pengemudi ojek online pun meningkat tajam di gelaran Asian Games 2018.

Meski kemacetan tak bisa dihindari selalu terjadi sejak Asian Games dimulai termasuk di malam pembukaan Asian Games 2018 Palembang yang dihelat di kawasan Stadion Jakabaring. Namun para pemngemudi ojek online tetap bersyukur.

Baca Juga :  Viral Sopir Grab Dipukuli Suami Penumpang, Begini Penjelasan Pihak Kepolisian

“Iya ada peningkatan semenjak Asian Games dimulai dari segi penumpang, tapi macetnya juga bertambah,” ujar salah satu pengemudi ojek online, Ahmadi.

Sebagai informasi, beberapa cabang olahraga (cabor) Asian Games 2018 dipertandingkan di Palembang. Sepak bola wanita, rowing, tenis, voli pantai, dan menembak menjadi beberapa cabang olahraga yang dipertandingkan di Palembang.

(indosport/tow)

Loading...