Kabar Sopir Grab Tewas Dikeroyok Sopir Taksi Konvensional di Makassar Hoax

Public Affair Grab Makassar Akmal Chaer membantah adanya kabar tewasnya salah satu pengemudi grab tewas setelah dikeroyok pengemudi taksi konvensional yang menggelar razia, Kamis (28/9/2017). Menurutnya, isu tersebut dipastikan hoax.

“Itu isu hoax, semoga teman-teman tidak terpancing. Jangan sampai ada pihak tertentu yang ingin memanfaatkan momen ini,” kata Akmal.

Isu ini sempat memancing pengemudi taksi online-nya lainnya. Saat ini aliansi pengemudi angkutan online mendatangi Polrestabes Makassar.

Baca:

Para sopir datang untuk menuntut aksi perusakan kendaraan dan pemukulan oleh pengemudi angkutan konvensional.

Para demonstran diterima Kasat Reskrim Polrestabes Makassar, AKBP Anwar Hasan.

“Semoga teman-teman Grab tidak terprovokasi,” pungkasnya.

(rakyatku/tow)

Loading...