Gojek Berkolaborasi dengan Unilever Mendukung Warung Kelontong Menghadapi Pandemi

Kantor Gojek di Jakarta Selatan. [Suara.com/Dythia Novianty]

Gojek dan Unilever berkolaborasi mendukung usaha mikro seperti warung kelontong dalam menghadapi pandemi covid-19 dan pemulihan ekonomi. Operasional usaha bisa ditingkatkan dengan pemanfaatan layanan bisnis secara online.

Co-CEO Gojek Group Andre Soelistyo mengatakan bahwa dalam kolaborasi ini pihaknya memperkuat layanan bisnis ke bisnis GoToko yang menghubungkan para pelaku usaha ritel tradisional dengan perusahaan barang konsumen. Dengan fitur biaya pengiriman terjangkau, ditargetkan 2,5 juta pengecer di Indonesia bisa meningkat penghasilannya.

“Kami sangat senang dapat bekerja sama dengan Unilever karena kami memiliki misi yang sama dalam meningkatkan taraf hidup masyarakat Indonesia yakni dengan memudahkan akses dalam memenuhi kebutuhan barang dan jasa,” kata Andre melalui keterangan tertulisnya, Selasa, 29 September 2020, seperti dilansir dari Medcom.id.

Baca Juga :  Gojek Bantu UMKM Kuliner Bertahan di Tengah Pandemi dengan Berbagai Promosi GoFood

Andre memaparkan bahwa kerja pemilik warung kelontong dalam kategori kurang terlayani dan menghadapi sejumlah tantangan selama pandemi covid-19. Transformasi digital diharapkan bisa memperluas ragam penawaran produk, harga yang kompetitif dengan ritel modern, promosi, layanan pengiriman yang andal serta dan hemat biaya.

“Para peritel tradisional seperti warung kelontong di Indonesia, segmen yang menjadi tulang punggung perekonomian Indonesia, sehingga mereka juga dapat memperoleh peluang yang sama dalam meningkatkan kegiatan operasional mereka dan memenuhi kebutuhan konsumen akhir yang terus berubah,” ungkapnya.

Sementara itu, Presiden Direktur Unilever Indonesia Hemant Bakshi mengatakan bahwa pemenuhan kebutuhan harian konsumen akan terus menjadi prioritas utama yang juga ditargetkan dapat meningkatkan kinerja bisnis. Adaptasi dan inovasi di tengah tekanan ekonomi akibat wabah perlu segera dilakukan.

Baca Juga :  Gojek Denpasar Lengkapi Mitranya dengan Masker dan Hand Sanitizer

“Teknologi dan keahlian Gojek akan membantu kami dalam mengoptimalkan program-program kami, termasuk kampanye pemasaran dan promosi agar lebih efektif menjangkau audiens yang tepat. Dengan demikian, masyarakat luas dapat memperoleh manfaat dari kerja sama yang saling melengkapi ini,” ungkapnya.

Hemant meyakini kolaborasi dengan perusahaan digital bisa memberikan manfaat kebaikan yang lebih besar untuk banyak orang. Ia juga berharap kerja sama ini dapat membantu UMKM di Indonesia untuk bertahan sekaligus berkembang sembari melewati krisis.

“Kami berharap kerja sama antar pemimpin bisnis seperti yang kami lakukan akan bisa membantu kita semua bangkit menuju Indonesia yang lebih sehat, sejahtera dan maju,” pungkasnya.

(TOW)

Loading...