Berkah Ramadhan, Pelanggan yang Beri Tips Via Go-Pay Meningkat 60 Persen

Ramadan menjadi berkah bagi semua segmen di Indonesia. Termasuk Gojek Indonesia yang membukukan kenaikan transaksi Go-Food saat sahur meningkat hingga 400 persen. Sedangkan pesan Go Ride meningkat hingga 58 persen. Lebih fenomenal  lagi adalah pemberian tips atau berbagi saat Ramadan melalui Go Pay meningkat hingga 60 persen.

“Kami melihat ada perubahan tren perilaku konsumen pada bulan Ramadan ini. Banyak orang menjadi suka berbagi antar sesama dan memaksimalkan ibadah di bulan Ramadan,” kata Senior Brand Manager Go-Jek, Asmara Dewi dan VP Central Region Go-Jek, Delly Nugraha di sela Go-Food Festival di Area Food Court Pasaraya Sri Ratu Pemuda Kota Semarang, kemarin.

Baca Juga :  Gojek Kaji Aturan PSBB Larang Ojol Angkut Penumpang

Yang paling kentara, selain peningkatan pesanan Go-Food saat sahur, kata Asmara Dewi, pesanana Go-Ride ke masjid-masjid pada minggu pertama Ramadan di banding minggu sebelum Ramadan. Adanya peningkatan orang suka berbagi itu, katanya, Go-Jek memfasilitasi masyarakat pengguna Go-Jek dengan berbagai kegiatan charity atau amal di berbagai lini dengan program #Cari Pahala. “Program ini memberikan kemudahan kepada pengguna Go-Jek untuk berbuat kebaikan kepada sesama selama Ramadan ini,” tuturnya.

Karena itulah, jelasnya, hampir semua layanan Go-Jek menawarkan beragam fitur khusus Ramadan. Mulai Go-Ride, Go-Food hingga Go-Life. “Kami juga memudahkan konsumen bersedekah dan berdonasi dengan kolaborasi bersama Badan Amil Zakat Nasional (Baznas). Pengguna hanya perlu memindai QR Code Baznas untuk bersedekah,” tuturnya.

Baca Juga :  Ratusan Driver Go-Jek Ikut Pelatihan Safety Riding di Bogor

Sementara itu, Go-Jek Semarang telah menjalin kerjasama dengan Dinas Koperasi dan UMKM Kota Semarang untuk menggandeng UMKM di Kota Semarang. Di Indonesia Go-Jek telah menggandeng 150 ribu UMKM. “Jateng masuk tiga besar di Indonesia dalam memberikan kontribusi Go-Jek Indonesia,” tuturnya.

(radarsemarang/tow)

Loading...