Segera Beroperasi di Purwakarta, Go-Jek Diserbu Pendaftar

Aplikasi ojek online, Gojek akan beroperasi di Kabupaten Purwakarta. Sejak sebulan terakhir, mereka sedang menerima pendaftaran. Pendaftaran sendiri digelar di Jalan Kemuning.

Setiap harinya, panitia menerima pendaftaran dari warga berbagai latar belakang. Berdasarkan pantauan yang dilaporkan oleh Tribun di Jalan Kemuning, warga mondar-mandir ke tiga meja tempat pendaftaran dan melakukan sejumlah wawancara.

Tampak tersedia meja untuk wawancara warga yang mendaftar Gocar atau aplikasi transportasi roda empat dan meja tempat wawancara warga yang hendak mendaftar Gojek.

Baca:

Eki, salah satu perwakilan Gojek yang menerima pendaftaran saat ditemui di Jalan Kemuning, Senin (17/7) mengatakan panitia pendaftaran Gojek tidak bisa memberikan keterangan ihwal pendaftaran tersebut.

“Nanti dari perwakilan Gojek yang di Jakarta saja yang memberikan keterangan lebih rinci,” kata Eki.

Hanya saja, kata dia, saat ini pihaknya memang tengah menerima pendaftaran mitra Gojek dari warga Purwakarta.

“Sampai sekarang masih menerima pendaftaran. Cukup banyak yang daftar,” ujar Eki tanpa menyebut berapa jumlah pendaftar.

Hanya saja, ia belum menyebut pasti kapan Gojek Purwakarta akan beroperasi.

“Nah kami belum tahu, silahkan nanti hubungi Gojek Jakarta,” ujar Eki.

(tribunjabar/tow)

Loading...