GoFood Hadirkan Promo Wisata Kuliner dari Rumah, Ini Khusus Surabaya dan Malang

Ilustrasi layanan GoFood. (ISTIMEWA)

Masih dalam momen liburan akhir tahun baru, layanan pesan antar makanan dan minuman (Mamin) secara online di aplikasi Gojek, yakni GoFood kembali menawarkan promo menarik.

Promo menarik yang dihadirkan GoFood itu bertemakan “Wisata Kuliner Dari Rumah Lewat Promo Foodiskon”.

Alfianto Domy Aji, Head Regional Corporate Affairs Gojek wilayah Jatim & Bali Nusra mengatakan promo “Wisata Kuliner Dari Rumah Lewat Promo Foodiskon” berlaku secara nasional, oleh karenanya juga bisa didapatkan para konsumen yang ada di wilayah jatim.

Untuk di Jatim, khususnya di Surabaya dan Malang, terdadapat belasan merchant GoFood dan kuliner khas nusantara yang masuk dalam kategori promo Foodiskon ini,” ujar Domy, Sabtu (2/1/21) seperti dilansir dari TribunJatim.com.

Baca Juga :  Pengalaman Pelanggan Selalu Menjadi Prioritas GoFood

Berikut daftar kuliner khas nusantara atau Merchant GoFood asal Surabaya dan Malang yang ikut semarakan Foodiskon GoFood:

Surabaya

1. Depot Soto Banjar.
2. Achmad Jais.
3. Nasi babat mik da.
4. Nasi Cumi Pasar atom waspada.
5. Baraccung tengger kandangan.
6. Spesial Belut Gwalk.
7. Nasi babat kampung malang pandegiling.
8. Bakso Langgeng Asli Pak Man Mulyosari.
9. Bang Oya Sop Kaki Kambing Dan Sapi.
10. Ichi sushi GKB.
11. Kebab Bosman Ngagel.

Malang

1. Rumah Makan Gloria.
2. Pecel Kawi Hj. Musilah.
3. Baegopa House of Hungry.
4. Jointland Martabak & Terang Bulan.
5. Bakso Damas.
6. Bakso Solo Kidul Pasar.
7. Rujak Manis Ananas.
8. Sei Mamtuaku.
9. Kedai Pak Cik Abin.
10. Ocean Garden.

Baca Juga :  Ojol “Bonceng” Akan Hadir di Surabaya, Ini Alamat Kantornya

Domy menambahkan, untuk masa berlaku promo ini sendiri hingga 2 Februari 2021.

Adapun, promo yang didapatkan pada Foodiskon GoFood ini adalah diskon hingga 25% untuk seluruh menu, promo ongkir Rp.0 serta potongan harga hingga Rp100.000 untuk setiap order di berbagai merchant favorit.

Selain membuat pelanggan #LebiHepi, masih kata Domy, Promo Foodiskon GoFood ini dihadirkan karena memang untuk membantu mitra driver dan merchant terus tumbuh dan berkembang, walaupun sedang di tengah masa pandemi.

Sementara terkait cara mendapatkan promo ini cukuplah mudah, yakni bisa langsung cek atau buka aplikasi Gojek, kemudian pilih layanan GoFood dan klik banner #Foodiskon,” pungkasnya.

(TOW)

Loading...