Bisa Digunakan di Thailand, Aplikasi Gojek Harumkan Nama Bangsa

Foto: Gojek

Super app kebanggaan anak bangsa Gojek telah resmi mengintegrasikan aplikasi di Thailand. Kehadiran aplikasi Gojek menggantikan GET, unit usaha Gojek sebelumnya yang dioperasikan sejak 2018.

Peluncuran merek sekaligus aplikasi Gojek di Thailand merupakan bagian dari langkah integrasi Gojek terhadap seluruh unit usaha di berbagai negara. Kebijakan tersebut termasuk salah satu strategi jangka panjang Gojek untuk membuat dampak positif yang bertahan lama dan mempercepat inovasi bagi pelanggannya di Asia Tenggara.

Pengguna aplikasi Gojek di Thailand disuguhkan dengan tampilan antar muka bernuansa baru. Gojek juga membuat peningkatan pada sejumlah fitur yang berorientasi pada kemudahan konsumen.

Perubahan merek dan aplikasi dari GET menjadi Gojek diikuti dengan perubahan warna atribut para mitra. Jika GET hadir dengan atribut berwarna dominan kuning, kini Gojek muncul dengan warna dominan hijau, sesuai dengan identitas warna perusahaan.

Baca Juga :  Ini Aplikasi Ojek Online Buatan Anak Yogyakarta

“Hari ini menandai momen penting dalam perjalanan Gojek. Kami terus melihat potensi besar untuk pertumbuhan dan dampak di Asia Tenggara, dan kami bangga dan bersemangat untuk memperkenalkan pengalaman Gojek kepada pengguna generasi baru dan yang sudah ada di Thailand,” kata Co-CEO Gojek Kevin Aluwi dan Andre Soelistyo dalam keterangan tertulis, Rabu (16/9/2020) seperti dilansir dari detik.com.

Country General Manager Gojek Thailand Pinya Nittayakasetwat menimpali, Gojek merilis tiga super app baru untuk operasionalnya di Thailand, yakni aplikasi Gojek untuk konsumen, aplikasi GoPartner untuk pengemudi, dan GoBiz untuk para mitra usaha.

“Masing-masing (aplikasi) dibangun di atas teknologi kelas dunia yang akan memungkinkan kami untuk meluncurkan penawaran baru dengan lebih efisien untuk beradaptasi dan menyesuaikan dengan kebutuhan dan prioritas pengguna di Thailand,” urai Pinya.

Baca Juga :  Sukses Dirikan Gojek, Nadiem Makarim Tak Pernah Dipuji Orangtua, Akhirnya Dapat Setelah...

Sebelum merilis merek dan aplikasi Gojek di Negeri Gajah Putih, Gojek sudah lebih dulu melakukan hal yang sama di Vietnam. Merek dan aplikasi Go-Viet sudah diganti dengan Gojek sejak Agustus lalu.

(TOW)

Loading...