Ratusan Driver Go-Jek di Banda Aceh Meriahkan HUT RI ke-17

Go-Jek (Gojek) ikut menjadi peserta karnaval memeriahkan HUT Kemerdekaan RI ke-73 di Kota Banda Aceh, Sabtu, 18 Agustus 2018.

Ratusan pengemudi Gojek dengan memakai seragam khas mereka berwarna hijau melintasi rute karnaval di pusat kota. Selain Gojek, mobil hias milik unsur SKPA, SKPK Banda Aceh, TNI, Polri hingga komunitas mobil turut memadati rute karnaval tersebut.

Karnaval tersebut juga diramaikan para siswa SD, SMP, dan SMA sederajat di Kota Banda Aceh. Mereka mengenakan pakaian adat berbagai daerah, khususnya pakaian adat Aceh.

Ribuan masyarakat menyaksikan karnaval HUT RI. Karnaval mobil hias dan pawai budaya itu dilepas oleh Wali Kota Banda Aceh, Aminullah Usman, di Lapangan Blang Padang, Kota Banda Aceh, Sabtu, 18 Agustus 2018, pagi.

Baca Juga :  Mengharukan, Perjuangan Seorang Ibu Melahirkan Bayinya di Taksi Online

Salah seorang pengemudi Gojek, Rizal Mahendra, mengatakan, pihaknya sejak jauh hari lalu melakukan persiapan untuk memeriahkan karnaval dalam rangka HUT RI. Menurut dia, ini merupakan salah satu bentuk kekompakan bersama dalam menghormati perjuangan para pahlawan terdahulu, sehingga masyarakat sudah bisa merasakan kemerdekaan  seperti sekarang ini.

“Kita juga ingin menunjukkan kepada masyarakat khususnya di Banda Aceh dan sekitarnya, bahwa kami (Gojek) juga bisa memberikan manfaat kepada warga dalam melayani penjemputan maupun pengantaran,” kata Rizal kepada portalsatu.com, Sabtu siang.

Rizal menyebutkan, para pengemudi Gojek merasa senang dilibatkan dalam memeriahkan HUT RI. “Karena bukan hanya kita, pihak dinas pun bersama-sama ikut meramaikan karnaval ini. Kita berharap Kota Banda Aceh semakin maju untuk ke depan,” ujarnya.

Baca Juga :  Dituntut karena Turunkan Tarif, Ini Penjelasan Managemen PT Go-Jek Indonesia

(portalsatu/tow)

Loading...